Alangkah nestapa, berjalan dalam kegelapan
Bagai dalam lorong gelap tak tentu kemana arah...
Setiap langkah penuh ketakutan
Pandangan buta,
Badan tergesek,
Kaki terpeleset..
Sungguh beruntung orang yang berjalan dibawah cahaya terang..
Setiap langkah terasa pasti,
Setiap duri mudah dihindari,
Setiap masalah pasti ada solusi..
Cahaya... itulah yang menentramkan hati..
Cahaya dari Dia Yang Maha Pemberi Rahmat dan Kasih Sayang
Cahaya itu adalah CINTA.....
Mendapatkan Cahaya berarti mendapatkan cinta. Sahabat, banyak sekali cinta didunia... maka berlindunglah kepad ALLAH SWT dari cinta palsu. lalu apa sejatinya cinta? cinta yang bagaimanakah yang benar itu? bagaimana cara kita mendapatkannya?
Lantunan Nasyid berikut insyaAllah dapat menjawabnya..
The Fikr-Cinta
Mencintai… Dicintai…
Fitrah manusia
Setiap insan didunia akan merasakannya
Indah ceria kadang merana
Itulah rasa cinta
Berlindunglah pada Allah
Dari cinta palsu
Melalaikan manusia
Hingga berpaling dari-NYA
Menipudaya dan melenakan
Sadarilah wahai kawan
Cinta adalah karunia-NYA
Bila dijaga xengan sempurna
Resah menimpa
Gundah menjelma
Jika cinta tak dipelihara
Cinta pada Allah
Cinta yang haqiqi,….
Cinta pada Allah
Cinta yang sejati,….
Bersihkan diri gapailah cinta
Cinta ilahi
No comments:
Post a Comment